Selasa, 24 Februari 2015

Pria Akhir Zaman

Kepada Pria Akhir zamanku yang sedang berusaha menghalalkanku

kalau memang engkau mencintaiku karena cintamu kepada Tuhan-mu
Maka semoga Allah mencintaimu sebab telah mencintaiku karena Allah

kalau memang cinta yang kau punya hanya sesederhana  itu
tak apa untukku, asalkan ketaatanmu  tak bisa tergantikan
akan kubuktikan diriku sebagai pendampingmu selamanya

kalau memang hanya taqwa yang menajdi akadmu pada cintaku
sudah cukup meskipun tak kau beri emas permata

kalau memang tasbi menjadi menjadi kalimat andalan keseharianmu
tak usah kaurayupun sudah kubangun kasih sayangku untuk hidup bersamamu

kalau memang kutak bisa memberiku gemerlap dunia
maka janjikan aku bertemu Rabb-ku kelak di syurga


aku tak menginginkan harta yang berlimpah untuk berbahagia
aku tak mengharapkan wajah yang tampan untuk berbahagia
asalkan kau bisa menjamin aku masuk surga dengan label Istri sholihah dan kau bisa meridhoiku, itu sudah cukup bagiku

Senin, 23 Februari 2015

JOMBLO?? WHY???

Tak mengapalah orang diluar sana bersenang-senang menghabiskan waktu untuk pacarnya,
tak apa
dan aku tak akan iri

tak mengapalah wanita diluar sana berbahagia karena mendapatkan kado atau apapun dari pacarnyaa..
tak apa
dan aku tak akan iri

tak mengapalah wanita di luar sana bercanda ria dengan pacarnya,
tak apa
dan aku tak akan iri

tak mengapalah wanita diluar sana berdua duaan dengan pacarnyaa,
tak apa
dan aku tak akan iri

tak mengapalah wanita diluar sana menghabiskan waktunya dengan pacarnya,
tak apa
dan aku tak akan iri

AKU pun disini,
 bersenang senang menghabiskan waktu dengan keluargaku, 
berbahagia dengan ibuku
bercanda ria dengan adik kakak serta keponakanku
dan menghabiskan waktu untuk berduaan dengan penguasa Langit ,
sang penguasa jiwa
yang maha membolak balikkan hati
karena yang wanita diluar sana lakukan hanya kesenangan sementara
sedang aku dengan NYA
aku bisa meminta apapun yang aku ingin
aku bisa memiliki apapun yang aku pinta

aku ya aku,
hanya wanita yang tak bisa bermalam minggu
tak pula bersolek cantik untukmu para lelaki

karena Aku masih menunggu JODOH yang halal yang akan Allah kirimkan untukku

 

AKU dan KAMU

sebenarnya kamu tidak pernah kecewa dengan orang lain
kamu hanya kecewa dengan harapan yang kamu bangun sendiri dengan orang itu

sebenarnya kamu mampu melewati segala kegundahan hatimu
tapi kamu tidak yakin bahwa saat ini kamu akan mudah dengan posisimu

sebenaranya kamu sangat ingin lebih dekat dengan Rabbmu
sayangnya kamu belum mau berjalan mendekat menjemput hidayah mu

sebenarnya kamu sangat ingin mencintai Allah dan Rasulnya
tapi kamu tidak mau melihat seberapa besar cinta Allah dan Rasul kepadamu

sebenarnya kamu tidak usah terlalu bersedih
jika kamu yakin dan percaya bahwa Allah selalu bersamamu

sebenarnya kamu tidak perlu mencari indahnya duniawi yang berlebih
karena Allah selalu memberimu kecukupan dengan semua nikmat dan rizki

sebenarnyaa kamu tidak  pernah ragu dalam memilih
karena tujuanmu hanya mencari Ridho Illahi

sebenarnya kamu tidak pernah berfikir takut kehilangan dunia
karena kamu percaya bahwa Allah akan menggantikannya dengan surgaNya

**sebenarnya kamu hanya perlu memulai dan menata hati mu
**sebenarnya kamu hanya perlu membuka mata dan hatimu
**sebenarnya kamu hanya perlu melangkah dan bergerak
**Sebenarnya KAMU dan AKU hanya perlu memperbaiki niat


@Uswatulkhotimah @tausiyahku

JODOH

"Litaskunu ilaiha"
"litasta 'iffu biha"

agar kalian mampu menjaga kesucian diri kalian dengan kehadiran suami dan istri dalam kehidupan
inilah makna yang paling mendasar dalam sakinah
adanya istri adlah bentng terkokoh bagi suaminya agar mampu berlari dari yang keji menuju yang suci
dari yang dosa menuju pahala, dari yang nista menjadi mulia serta dari neraka menuju surga. demikian pula adanya suami bagi seorang istrinya adalah perisai yang akan melindunginya dari segala gerisi hati, ucap lisan dan laku anggota badan yang Allah murkai

"Litaskunu ilaiha"
"Lita'tafu Ma'aha"

adar kalian mampu membangun ikatan bathin yang dalam dengannya.
di luar sana boleh ada godaan meraja lela tapi tetaplah rumah tempat dilabuhkan segala gundah gulana.
di luar sana ada banyak yang rupawan dan jelita tetapi di dalam hati hanya ada yang yelah terakad suci.

"Litaskunu Ilaiha"
"Litamilu ilaiha"

agar kalian senantiacenderung dalam hati dan akal kepadanya
agar kita merasa dan berfikir dengan apa yang dirasa dan difikir oleh pasangan kita, agar kita terus belajar menyatukan cara pandang , kaidah bersikap, tata bicara dan langgam bertindak, Hingga kita mampu saling mengerti meski tanpa bicara, dan saling memahami walau tanpa kata.

"Litaskunu Ilaiha"
"Litathmaiinnu Biha"

agar kalian merasa tentram dengannya,
tentram dan nyaman ketika  bersama dengannya,
tentram dan nyaman ketika ketika harus saling berjauhan,
tentram dan nyaman ketika bersama sebab berada dalam rahmat Allah
menikmati kemesraan dan kebersamaan saling mendukung dan menguatkan
dan tentram pula ketika berpisah sebab kepadaNya saling menitip penjagaan, bergiat dalam kesibukan dengan hati yang jeda saling mendoakan..



SEMOGA
semoga seperti inilah cinta kita wahai calon jodohku,
walawpun aku tak tau siapa kamu, dimana kamu dan lagi apa kamu,
namun aku yakin Allah menjagamu seperti Allah menjaga ku...

Minggu, 22 Februari 2015

Fall in LOVE

Ya Allah,,
Jika Aku jatuh cinta
cintakanlah aku pada seseorang yang melabuhkan cintanya pada-Mu,
Agar bertambah kekuatanku untuk mencintai-Mu..

Ya Rabb,,,
jika aku jatuh cinta,
jagalah cintaku padanya  agar tidak melebihi cintaku pada-Mu

Ya Rahman,,
jika aku jatuh cinta,
izinkanlah aku menyentuh hati seseorangyang hatinya bertaut pada hati-Mu,
agar tidak terjatuh aku dalam jurnag cinta semu.

ya Allah,,,
jika rindu ini bertahta,
aku harap biarlah untuk-Mu

andai rindu ini menarik resah kepada-Mu , aku pasrah

andai pencarian ini belum ku temui

ya Allah
damaikanlah hati ini
biarlah resah menarik sepi
biarlah kecewa meratap pergi
biarlah kasih mengikat diri

ya Rabb,,,
kepada-Mu aku mengadu  hati
serikanlah taman hati bukan fikiranku,
tapi akan keridhaan-Mu

ya Allah
izinkan aku mencintainya dalam keikhlasan
karena aku tak pernah tau
apakah dia yang tercatat di lauhul mahfudz untuukku?
 karena aku tak pernah tau
adakah balsan darinya untukku?

biarlah kuasa-Mu yang menggerakkan hatinya untukku.
bukan karena mencintainya dengan diam aku akan menderita
bukan karena mengaguminya dengan diam akuakan merana

biarlah aku dekap rapat perasaanku ini,
biarlah aku tutup rapat hingga Allah yang mengizinkan  pertemuan kita

namun,
jika memang dia bukan tercatat untukku
jika memang dia hanya hiasan duniaku yang sementara
sungguh aku yakin Allah akan menghapus cinta dalam diamku padanya
Allah akan menghilangkan perasaanku untuknya

dia akan memberikan rasa yang lebih indah  pada orang yang paling tepat.

ketika kau tidak lagi terkagum dengamu, maka pahamilah jejakku, karena mungkin aku pernah menulis tentangmu dan namamu dalam tiap untaian doaku


Menunggu

kepada sebuah nama
yang telah Allah sandingkan dilauhul mahfudzku
50000 tahun sebelum dunia ini ada,
ku harap engkau baik baik saja
tak kurang satu apapun
sedang istiqamah memperbaiki segalanya.

kepada sebuah nama
yang telah Allah pilihkan untuk menjadi imam dan tulang punggungku.
disini aku sedang belajar sibuk dan memperbaiki hati ini, jiwa ini, ibadah ini
agar siap menajdi tulang rusukmu,
karena aku tahu dan sangat percaya bahwa
kita harus dalam keadaan salingmenjaga jika bertemu

kepada sebuah nama,
yang telah Allah bingkai menajdi satu dengan namaku di langit
aku percaya engkau sudah dekat.
tugas kita bukan saling mencari namun saling menemukan.
temukan aku disetiap sujud panjangmu
temukan aku disetiap hamparan doa yang melangit kepadaNya
temukan aku disetiap rindu yang berujung
pada air mata penuh harapan kepada sang Maha Cinta

kepada sebuah nama,
yang telah Allah siapkan untuk menjadi pasangan dunia akhiratku,
aku tahu Allah tiada pernah menjanjikan kemudahan untuk kita,
namun aku percaya Allah telah siapkan kado terindah untuk yang bersungguh-sungguh meminta, menjaga dan patuh dengan Aturan-Nya

kepada sebuah nama,
yang sudah Allah tuliskan untuk menjadi takdirku, bersabarlah..
karena sungguh tiada muara cinta yang lebih tinggi  selain cinta yang saling menemukan  karena cinta pada Rabb kita.

Cintaku, cintamu akan bersatu pada saatnya dan disatukan oleh DIA yang memiliki CInta tiada cela.

kepada sebuah nama
sampai jumpa didepan wali dan penghulu,
ucapkan namaku,
sebutkan janji untuk menjagaku dan mencintaiku maka langit pun bergetar karena kesakralannya,

cintai aku tanpa batas waktuu, didunia dan di Jannah-Nya

AMIN,,,,


@Uswatukhotimah @tausiyahku

Kamis, 19 Februari 2015

holiday in malang II




Believe in you MY LORD

Tertatih
menangis
meringis
dan tak bisa bangkit

Aku ingin dicintai dengan layak,
disayangi dengan tulus
dan dijaga sepenuh hati,,

Hanya dengan percaya pada janji - MU Tuhanku,
Aku bangkit.
menengadahkan tangan ku,
Menuturkan segala dosaku,
menangisi gelapnya masalaluku,
dan dengan sekuat tenaga menetapkan hati ini.

aku percaya Tuhan,
aku sangat percaya.
hanya hati ku sangat mudah rapuh
hatiku mudah lelah

maafkan aku, dan tetapkan hatiku